TANAMAN : Mengenal macam-macam bentuk daun lebih jauh beserta contohnya

Ruang Belajar Sains - Hai sobat, terimakasih kesetiaannya atas kunjungan ke blog kami ini. sudah barang tentu menjadi sebuah keharusan yang harus dijaga, untuk update artikel terbaru. mungkin beberapa hari ini belum ada update terbaru, namun jangan kawatir pada saat ini kita akan membahas tentang daun? kok daun dibahas sih? apasih manfaatnya kita membahas daun? mungkin pertanyaan pertanyaan ini muncul dibenak sobat. ups. tenang..


Semakin kita mengetahui tentang daun maka kita akan mudah menemunakn tanaman-tanaman yang sesuai dengan apa yang kita butuhkan. bukan hal yang asing lagi ya. setiap hari kita mendengar nama daun, apa lagi yang suka masak, sudah pasti setiap saat mendengar kata-kata daun. pada saat akan memasang minimal mendengar daun bawang, daun bayam, dan masih banyak daun-daun lainya yang sering kita dengar dalam kehidupan sehari-hari.

Oleh karena itu, Alangkah lebih baiknya kita kupas tentang jenis daun, bentuk daun, struktur daun dan masalah-masalah yang berhubungan dengan daun. Yuk langsung kita ke-materi saja ... Cekidot sobat... eh.. Jangan lupa setiap akan memulai sesuatu diawali dengan bismillah. semoga apa yang akan dilakukan mendapatkan barokah dan ilmu yang didapat menjadi bermanfaat. 

DAUN
Mengenal Lebih Jauh tentang daun
Merupakan organ yang berfungsi menangkap cahaya waktu fotosintesis, penguapan dan trasnportasi, struktur anatomi daun sama dengan strukur anatomi batang
DAUN adalah salah satu bagian vegetatif tumbuhan yang menempel pada batang

Fungsi dari daun
Keberadaan daun bagi tumbuhan antara lain adalah:
1.  Resorbsi; pengambilan zat-zat makanan (gas karbon dioksida atau dikenal dengan istilah CO2)
2.  Asimilasi; pengolahan zat-zat makanan
3.  Transpirsi; penguapan air
4.  Respirasi; pernafasan

Daun terdapat jaringan-jaringan yang memiliki fungsi dan tugas masing-masing jariang yang ada pada daun adalah sebagai berikut:

Jaringan Epidermis 
Jaringan epidermis daun terdapat di permukaan atas dan bawah, terdiri dari selapis sel, Sel berdinding tebal, tersusun rapat, dilapisi kutikula untuk menghindari penguapan. Terdapat stomata (mulut daun) yaitu celah yang dibatasi sel penutup untuk pertukaran gas

Parenkim (Mesofil)
Parenkim Palisade (jaringan pagar); tersusun dari sel yang memanjang berjajar seperti pagar. Memiliki klorofil uantuk fotosintesa
Parenkim Spons (bunga karang); sel-selnya tersusun jarang dengan banyak ruang antar sel yang berfungsi untuk pertukaran gas. Tidak mengandung banyak klorofil. Selain jaringan daun juga memiliki ikatan pembuluh dan stomata, apa itu Ikatan pembuluh? dan apa itu stomata? langsung saja kita bahas yuk...

Ikatan Pembuluh
Terdapat dalam tulang daun yang bercabang-cabang yang berhubungan dan nampak seperti anyaman
Ikatan pembuluh berfungsi mengangkut ari, zat hara serta zat organik yang disintesa dalam daun dan disebarkan ke bagian lain

Mulut Daun (Stomata)
Merupakan bentuk khusus dari sel epidermis, berfungsi dalam pertukaran gas. Terdiri dari sel penjaga yang mengandung klorofil, membuka dan menutupnya diatur oleh turgiditas

Bagian Daun
Selain jaringan daun juga memiliki bagian bagain dari daun yang disebut dengan organ daun. 
Bagian-bagian utama organ daun tersebut adalah:
  1. Pangkal daun (leaf base) yaitu bagian daun yang berhubungan dengan bagian buku batang tumbuhan, merupakan daerah pada buku batang sebagai tempat terkaitnya daun pada batang.
  2. Pelepah atau upih daun (vagina) merupakan bagian daun yang berentuk lembaran tebal atau tipis dan memeluk batang.
  3. Tangkai daun(petiole) yaitu bagian daun yang berbentuk silindris, sebagai perantara antara upih dan helaian.
  4. Helai Daun(lamina) yaitu bagian daun yang berbentuk pipih, berwarna hijau, berupa daging daun dan urat daun serta berguna untuk fotosintesis.
Baca juga:

1. Berdasarkan Struktur
Berdasarkan strukturnya daun dibedakan menjadi beberapa antara lain;
Daun Lengkap
Dikatakan Lengkap jika memiliki bagian upih, tangkai, dan halai daun. Contoh: daun pisang.

Daun Tidak Lengkap
  • Daun bertangkai, hanya memiliki tangkai dan helaian. Contoh: daun nangka.
  • Daun berupih, memiliki upih dan helai. Contoh: daun jagung.
  • Daun duduk, hanya memiliki helain. Contoh: daun tempuyung.
  • Daun semu, berkembang dari tangkai daun yang melebar. Contoh: akasia.
  • Daun Penumpu (Stipula); untuk melindungi kuncup muda. Contoh:  Daun mawar
  • Selaput bumbung (Ochrea); menyelubungi pangkal suatu ruas batang, terdapat di atas suatu tangkai daun. Contoh:  Daun Bambu
  • Lidah-Lidah (Ligula); untuk mencegah air hujan masuk. Contoh:  Daun Jagung
2. Bentuk helain daun
a. Seri elips, memiliki bagian terlebar ditengah-tengah helaian daun.
  • Bentuk bulat cth: Daun Waru.
  • Bentuk Membulat cth: Daun nyamplung.
  • Bentuk membulat memanjang cth: Daun Pisang.
  • Bentuk Lanset cth: Daun oleander.
b. Seri Bulat Telur memiliki bagian terlebar   terlebar dibawah tengah-tengah helain daun.
Pangkal helai daun tidak bertoreh
  • Bentuk bulat telur cth: daun lombok.
  • Bentuk segitia cth: daun bunga ashar.
  • Bentuk delta cth: daun air mata pengatin.
  • Bentuk belah ketupat cth: daun bengkuang.
Pangkl helain daun bertoreh
Bentuk jantung cth: daun waru.
Bentuk ginjal cth: daun pegagan
Bentuk anak panah cth: daun sangitaria.
Bentuk bertelinga cth: daun tempuyung.

C. Seri bulat telur terbalik
  • Bentuk bulat telur terbalik cth: daun sawo.
  • Bentuk jantung terbalik cth: daun semanggi gunung.
  • Bentuk segitiga terbalik cth: daun semanggi.
  • Bentuk sudip cth: daun tapak liman.
d. Seri garis
Bentuk garis cth: daun padi.
  • Bentuk pita cth: daun jagung.
  • Bentuk pedang cth: daun lidah buaya.
  • Bentuk jarum cth: daun pinus.
Baca juga :
Karakteristik Daun Pisang

Ujung Helai Daun
ujung dari setiap helai daun memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
  • Runcing; daun nerium 
  • Meruncing; daun sirsak
  • Tumpul; daun sawo kecik
  • Membulat; daun pegagan
  • Rompang; daun semanggi
  • Terbelah; daun kupu
  • Berduri; daun nanas
Pangkal helain daun
Pangkal daun tidak bertemu dan memiliki variasi
  1. Runcing
  2. Meruncing
  3. Tumpul
  4. Membulat 
  5. Rompang
  6. Berlekuk
Tepi Daun
a. Tepi daun yang merdeka
Bergerigi cth: kembang sepatu
Beringgit cth: daun murbei
Bergigi cth: daun terong
Rata cth: daun nangka

b. Tepi daun yang mempengaruhi bentuk helaian daun.
Bercanggap cth: daun terong
Berlekuk 
Berbagi cth: daun keluwih

Permukaan Daun
Licin (mengkilap, suram, berselaput lilin)
Gundul
Kasap 
Berkerut 
Berbingkul-bingkul
Berbulu ( Halus, Kasar)
Bersisik

Pertulangan helaian daun
  • Menyirip; daun mangga
  • Menjari; daun waru
  • Melengkung; daun senggani 
  • Sejajar; daun alang-alang
Tulang daun berdasarkan besar kecilnya dapat dibedakan menjadi :
  • Ibu tulang
  • Tulang-tulang cabang
  • Urat-urat daun
Daun Tunggal
Daun tunggal adalah daun yang pada satu tangkai daunnya hanya mendukung satu helai daun.
Ciri khas daun tunggal adalah terbentuknya tidak bersamaan dan gugur dari urutan tua ke muda. Contoh: daun mangga

Golongan daun majemuk:
daun majemuk meiliki ciri -ciri sebagi berikut :
  • Menyirip 
  • Menjari 
  • Bangun kaki
  • Campuran 
Bagian-bagian daun majemuk
  1. Ibu tangkai daun
  2. Tangkai anak daun
  3. Anak daun
  4. Upih daun
Modifikasi daun dapat dilakukan pada:
  • Sulur atau pembelit; Kacang kapri
  • Piala; Nepentes/kantong smar
  • Duri Daun; kaktus
  • Kuncup; cocor bebek   
  • Tunica; kubis
  • Umbi lapis; bawang2an.
Demikian pembahasan mengenai daun ya sobat. semoga pembahasan ini bermanfaat. Jangan lupa ikuti blog ini untuk mendapatkan update artikel terbaru seputar Matematika, Sains dan IPTEK. Semoga Bermanfaat, Selamat Belajar, Semangat Belajar serta Salam Sukses Selalu. 

0 komentar